Menjaga Anak-anak Tetap Sehat di Musim Pancaroba | Pancaroba adalah masa peralihan antara dua musim utama di daerah iklim muson, yaitu di antara musim penghujan dan musim kemarau. ... Masa pancaroba biasa ditandai dengan frekuensi tinggi badai, hujan yang sangat deras disertai guruh, serta angin yang bertiup kencang. Sumber: Wikipedia

Di musim pancaroba biasanya hal yang paling kita takutkan adalah tentang kesehatan anak-anak. Pergantian musim dengan kondisi cuaca alam yang mungkin tidak bersahabat, maka kesehatan anak-anak yang kadang sedikit terganggu. Hal yang bisa kita lakukan adalah dengan menjaga kesehatan nya, semisal dengan memberikan suplemen kesehatan yang mampu meningkatkan daya tahan tubuh anak.


Sebuah halaman blog, seorang ibu membagikan pentingnya memberikan sebuah suplemen kesehatan untuk anak, khususnya anak-anak dalam usia balita (bawah lima tahun) dalam sebuah tulisan nya. Salah satu suplemen kesehatan yang bisa kita gunakan adalah suplemen Stimuno untuk Balita yang memang sudah banyak dianjurkan oleh sejumlah kalangan.


Daya tahan tubuh yang lemah bisa saja membuat anak-anak terkena flu dan beberapa penyakit lainnya yang biasa menyerang anak di musim pancaroba tersebut.

Ada beberapa tips menjaga kesehatan anak-anak di musim pancaroba ini, diantaranya:

  • Memberikan makan sehat lebih, semisal buah dan sayuran yang cukup.
  • Memberikan berbagai asupan yang mampu meningkatkan daya tahan tubuhnya.
  • Tidak membiarkan anak bermain di tempat kotor yang sering menjadi kuman dan bakteri berkembang biak.
  • Selalu waspada dengan kesehatan nya dengan mempersiapkan sejumlah obat-obatan dan multivitaman yang mungkin dibutuhkan nya.

Dengan sedikit perhatian anak-anak insya Allah tidak akan mudah diserang oleh berbagai penyakit. Intinya adalah bagaimana kita memperhatikan lingkungan bermainnya. Anak-anak memang hidup dengan masa pertumbuhan yang bermain menjadi salah satu tahapan nya. Dengan bermain biasanya imajinasinya lebih cepat berkembang dengan baik.

Namun jangan salah, kesehatan nya menjadi hal yang sangat penting juga. Karena dengan itulah anak-anak akan tumbuh berkembang dengan baik. Sehingga membiarkan nya larut begitu saja adalah langkah yang kurang tepat.